Tipe | Online, Onsite |
---|
Assessment for Good: Asesmen untuk penanganan masalah sosial
Rp300.000 – Rp500.000
Deskripsi:
Sesi ini membahas tentang bagaimana mengidentifikasi masalah pada individu, keluarga, kelompok, ataupun Masyarakat. Peserta akan belajar merumuskan instrumen asesmen yang tepat untuk mengidentifikasi masalah beserta sumberdaya yang dapat digunakan untuk penanganan masalah. Peserta akan menggunakan instrumen tersebut dalam proses asemen.
Aktivitas:
Workshop Asesmen Masalah Sosial Keluarga: peserta melakukan kegiatan proses asesmen untuk kasus penanganan masalah dalam suatu keluarga sehingga memiliki kesempatan untuk berlatih membuat instrumen asesmen dengan subyek individu dan kelompok yang terkait dengan fungsi sosial keluarga.
Manfaat bagi siswa:
Peserta akan memahami proses penanganan masalah sosial yang didasarkan pada proses yang rasional berdasarkan kenyataan yang secara spesifik dalam kehidupan sosial. Proses ini akan menumbuhkan adanya kesadaran tentang pentingnya mengidentifikasi permasalahan yang spesifik agar upaya penanganan masalah lebih akurat dengan memanfaatkan sumber daya yang sesuai dengan Upaya penanganan.
Reviews
There are no reviews yet.